Tampilkan postingan dengan label Republika. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Republika. Tampilkan semua postingan

Minggu, 01 Januari 2017

Pelajaran Berharga dari Mbah Moen, Gus Mus, dan Quraish Shihab

Di tengah-tengah krisis keteladanan, sebenarnya masih banyak ‘oase’ yang menjadi penyejuk dan penawar kedahagaan serta kerinduan umat akan contoh-contoh kebesaran hati ulama. Kesahajaan mereka jauh dari sorotan media, dan tetap tegar di tengah serangan sarkatik netizen di dunia maya.

Cerita yang dinukilkan Sekjen Ikatan Alumni Al-Azhar Indonesia (IAAI), Muchlis M Hanafi tentang kunjungan dan silaturahim tiga guru besar, yaitu Prof M Quraish Shihab, KH Maimoen Zubair (Mbah Moen), dan KH Mustofa Bisri mengajarkan kepada kita semua tentang banyak hal di antaranya kerendahhatian, penghormatan dan kecintaan terhadap ulama. Tiga hal tersebut serasa kian tergerus diterpa perilaku tak sedikit orang di media sosial yang kian tak beradab.

Berikut ini, kutipan penggalan kisah pertemuan tiga tokoh besar itu di sela-sela Seminar Nasional Tafsir Alquran yang dihelat PP al-Anwar, Sarang Rembang asuhan Mbah Moen beberapa waktu lalu yang diterima Republika.co.id:

Sisi Lain Kehidupan Kaum Santri

Tidak biasanya, di pojok ruang tamu kediaman Gus Mus yg sederhana dan bersahaja, tersedia tiga buah kursi dan meja. Semua tamu, tak terkecuali para pejabat, selalu diterima dengan lesehan.

Sore itu, Sabtu (24/12), agak berbeda. "Saya pinjam kursi ini dari tetangga", begitu seloroh Gus Mus menyambut Ustaz M Quraish Shihab (MQS), sambil mempersilakan MQS duduk di atas.

Gus Mus sendiri? Beliau lebih memilih duduk (ndesor) di bawah, seperti dalam gambar. Kalau tidak 'dipaksa' MQS, beliau pun enggan. "Kalau tidak mau duduk di sini, saya yang akan duduk di bawah", begitu kata MQS. Baca Selanjutnya

Rabu, 20 April 2016

Menggali Nasihat Emas Quraish Shihab

Judul: Kumpulan 101 Kultum Tentang Islam
Penulis : M. Quraish Shihab
Penerbit : Lentera Hati
Cetakan: I, Februari 2016
Tebal : 634 halaman

Setiap Muslim tentu tidak boleh melupakan ajaran agamanya. Bahkan, seharusnya bisa terus menambah ilmu keagamaannya sehingga dapat meingkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.

Dalam upaya untuk meningkatkan ketakwaan umat Islam tersebut, ulama ahli tafsir terkemuka di Indonesia, M. Quraish Shihab, beberapa tahun belakangan ini telah memberikan siraman rohani melalui beberapa stasiun televisi di Indonesia. Dalam layar kaca tersebut, ia biasa memberikan kuliah umum (kultum) di setiap bulan Ramadhan dan hari-hari besar Islam. Baca Selanjutnya

Rabu, 06 April 2016

Buruk dalam Matematika, Warisan Ibu?

Anak-anak yang ibunya memiliki tingkat hormon tiroksin yang rendah dua kali beresiko memiliki kelemahan di bidang matematika. Tiroksin, yang ditransfer dari ibu ke bayi dalam kandungan, sangat penting untuk perkembangan otak. Namun, banyak ibu hamil tak menyadari hal itu. Baca Selanjutnya

Rabu, 30 Maret 2016

Pemimpin Baru, Harapan Baru

Tulisan ini belum berani mengatakan bahwa Indonesia sedang memasuki era baru yang lain sama sekali dengan era sebelumnya yang propasar. Yang mungkin aman untuk dituliskan adalah kita telah punya pemimpin baru dengan harapan baru yang sangat tinggi dari masyarakat luas terhadap JJ (Jokowi-JK) ini. Baca Selanjutnya

Kamis, 24 Maret 2016

Basis Karakter Kemajuan (2)

Dalam Amanat Proklamasi, 17 Agustus 1956, Bung Karno mengingatkan pentingnya bangsa memiliki kekuatan karakter yang dibangun atas dasar kedalaman penghayatan atas pandangan hidup bangsa. ”Bangsa Indonesia harus mempunyai isi-hidup dan arah-hidup. Kita harus mempunyai levensinhoud dan levensrichting. Bangsa yang tidak mempunyai isi-hidup dan arah-hidup adalah bangsa yang hidupnya tidak dalam, bangsa yang dangkal, bangsa yang cetek, bangsa yang yang tidak mempunyai levensdiepte sama sekali.” Baca Selanjutnya

Pria tak Butuh Kondom dan Vasektomi Lagi untuk Cegah Kehamilan, Pakai Apa?

Para peneliti dari Parsemus Foundation, sebuah organisasi non profit yang bergerak di bidang kesehatan, tengah mengembangkan cara mencegah kehamilan terbaru untuk pria. Nanti, kaum pria tak perlu menggunakan alat kontrasepsi kondom atau menjalani operasi vasektomi. Cukup dengan melakukan injeksi. Baca Selanjutnya

120 Pecandu Narkoba Diberangkatkan Haji oleh Pemerintah Arab Saudi

"Upaya ini memungkinkan kita menyembuhkan 120 orang dan membuat mereka memulai hidup yang baru dengan hidayah dari Allah," ucap Abad Alallah bin Mohammed Al Sharif, Sekjen Komite Nasional Penanggulangan Narkoba, seperti dilansir Arabnews.com. Al Sharif menambahkan melalui haji para pencandu diharapkan memperkuat iman mereka. Baca Selanjutnya

Rabu, 23 Maret 2016

Basis Karakter Kemajuan

Presiden Indonesia pertama, Soekarno, mengisahkan pengalaman yang menggugah ketika beliau diwisuda di Technische Hoogeschool (Sekarang Institut Teknologi Bandung). Ketika Rektor menyerahkankan ijazah insinyur kepada Bung Karno, secara mengejutkan ia berkata, “Ir Soekarno, ijazah ini suatu saat dapat robek dan hancur menjadi abu. Dia tidak abadi. Ingatlah, bahwa satu-satunya hal yang abadi adalah karakter dari seseorang.” Atas ucapan tersebut Bung Karno mengatakan, “Kenangan terhadap karakter itu akan tetap hidup, sekalipun dia mati. Aku tak pernah melupakan kata-kata ini” (Adam, 2011: 81). Baca Selanjutnya

Anak TK di Australia Diajarkan Bahasa Indonesia

Bahasa Indonesia menjadi salah satu bahasa yang akan diajarkan di playgrup atau taman kanak-kanak (TK) di Australia. Mereka juga diajarkan Bahasa Mandarin, Jepang, Perancis, dan bahasa Arab, dalam proyek ujicoba yang dimulai tahun 2015. Baca Selanjutnya

Ketua Partai Demokrasi Liberal Rusia Anjurkan Poligami

Rusia sedang menghadapi bahaya demografi. Jumlah penduduk perempuannya jauh melebihi laki-laki. Bahkan, dari 145 juta penduduk Rusia, sekitar 10 juta penduduk wanitanya tidak menikah. Melihat ketimpangan komposisi penduduk itu, tak heran bila di eks negara Uni Soviet itu kemudian muncul usulan menerapkan poligami yang diatur secara resmi oleh negara. Baca Selanjutnya

Jumat, 18 Maret 2016

Bolehkah Umat Islam Pelihara Anjing?

Alquran dan Hadist menganjurkan setiap Muslim mencintai binatang karena merupakan aspek kedudukan manusia sebagai khalifah di bumi. Karena itu, tidak sedikit umat Islam yang memelihara binatang, seperti kucing, dan lain-lain.

Namun, bagaimana dengan memelihara anjing? Apakah diperbolehkan dalam Islam?

Khusus menyangkut anjing, dapat ditemukan di dalam Alquran surah Al-Kahfi ayat 9-19. Dalam surah tersebut, dikisahkan bagaimana sekelompok pemuda yang amat taat beragama mengungsi ke satu gua untuk mempertahankan akidah agamanya dengan ditemani oleh seekor anjing. Baca Selanjutnya

Era Modem Diprediksi Tak Bertahan Lama

Head of Brand & Corporate Marketing Communication Smartfren Roberto Saputra mengatakan industri modem merupakan "sunset industry" yang lama kelamaan akan terbenam dan tidak memiliki keberlanjutan. Baca Selanjutnya

Senin, 14 Maret 2016

Nyeri di Tungkai Kaki, Apa Penyebabnya?

Dok, saya mengalami sakit berupa nyeri yang terasa sangat di tungkai kaki dan bila sudah sakit bisa sampai seminggu rasa nyerinya. Awalnya dikira biasa dok, jadi dipijat, tetapi kok tidak mempan ya? Ini apa sih ya dok? Lalu harus bagaimana? Terima kasih, Dika, 31 tahun.

Jawaban Tuntas:

Jumat, 11 Maret 2016

Kiat Lebih Akrab dengan Si Remaja

Sebagai orangtua, mungkin Anda telah merasa menjalin hubungan yang baik dengan anak. Namun Anda pasti akan kebingungan ketika tiba-tiba saja anak Anda menunjukkan perubahan: dia lebih suka berbicara pada teman-temannya daripada dengan kedua orang tuanya. Apalagi jika pintu kamarnya selalu tertutup. Sebelum usia 11 tahun, anak cenderung menceritakan segala yang ada di benaknya. Orangtua menempati urutan nomor satu, kata Michael Riera penulis Uncommon Sense for Parents with Teenagers. Namun, anak akan berubah ketika memasuki usia remaja. Mereka lebih suka berbicara dengan teman-temannya dahulu, baru kemudian guru atau konselor. Orangtua berada di tempat paling akhir dalam daftar. Baca Selanjutnya

Minggu, 11 Oktober 2015

Membaca

Aktivitas membaca menjadi pekerjaan yang sering diabaikan banyak orang. Mereka beranggapan bahwa membaca merupakan pekerjaan berat yang menyita waktu dan hanya layak dikerjakan orang tertentu. Dalam pandangan masyarakat kita, jika ada seseorang yang membaca buku saat menunggu angkutan umum biasanya akan mendapat stempel sebagai orang sok pintar. Lihat Selengkapnya

Senin, 05 Oktober 2015

Jangan Mau Diubah Dunia (Maya)

Ruang-ruang maya telah menciptakan identitas-identitas baru. Seseorang yang malu dalam kehidupan nyata bisa berubah 180 derajat kala menggunakan akun-akun di dunia maya. Kebebasan internet. Begitu yang kerap didengungkan soal dunia tanpa sekat ini. Kita seolah menemukan mainan baru. Tempat di mana aturan tak lagi membelenggu. Imbasnya, perkataan kita jadi tak terkontrol. Lidah kita yang semula segan mengumpat, kini seolah menemukan ruang pelampiasaan. Lihat Selengkapnya

Jumat, 02 Oktober 2015

Hukum Mengadopsi Anak

Bagi pasangan suami istri yang berkemampuan namun belum dikaruniai keturunan, terkadang muncul niat untuk mengadopsi anak. Apalagi, salah satu di antara mereka telah divonis mandul secara medis. Tentu ada keinginan membesarkan anak, sebagaimana keluarga-keluarga normal lainnya. Salah satu tujuan dari menikah adalah menghasilkan keturunan sebagai pelanjut generasi. Namun, bagaimanakah pandangan hukum Islam terkait anak adopsi ini? Lihat Selengkapnya

Senin, 21 September 2015

Semua Tombol Kekuasaan di Ujung Jari Jokowi

“Situ bisa jadi Presiden karena kita-kita yang duduk di sini.” Demikian kira-kira kata-kata yang disemburkan ke Jokowi tak lama setelah dia memenangkan pemilihan presiden pada 2014. Yang menyemburkan bukan orang sembarangan. Tentu kita sulit mengklarifikasinya untuk hal yang sesensitif itu. Namun secara substansial benar belaka. Jokowi adalah orang yang didudukkan. Modal Jokowi 'hanyalah' peluang menang dan dukungan publik yang besar. Dia tak punya partai, bukan petinggi partai, tak punya duit banyak, dan bukan figur yang sudah malang melintang di blantika nasional. Lihat Selengkapnya

Minggu, 09 Agustus 2015

Benarkah Oral Seks Haram Mutlak?

Islam menetapkan sejumlah etika dan norma dalam hubungan intim antarsuami dan istri. Rangkaian batas tersebut selaras dengan nilai-nilai kesopanan, termasuk soal berbusana saat berhubungan intim. Seperti tertuang di hadis riwayat Ibnu Majah, yang dinukilkan oleh Imam as-Syaukani di Nail al-Auwthar. Misalnya, Rasulullah SAW meminta agar menutupi badan. Bila tanpa penutup badan, hukumnya makruh. “Bila salah seorang diantara kalian hendak mendatangi istrinya, pakailah penutup dan janganlah kalian berdua telanjang seperti telanjangnya keledai”. Lihat Selengkapnya
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Cobalah Tengok

Dartar Isi